Komisi VIII DPR Minta Kemlu Yakinkan Arab Saudi Kalau Indonesia Bebas Virus Corona
Berita kompas tv | 1 Maret 2020, 00:51 WIBJAKARTA, KOMPASTV - Kementerian Luar Negeri seharusnya bisa meyakinkan pemerintah Arab Saudi bahwa Indonesia bebas dari infeksi Virus Corona.
Anggota Komisi VIII DPR Iskan Qolba Lubis menilai jika hal tersebut dilakukan kebijakan penangguhan visa yang dikeluarkan pemerintah Arab Saudi tidak berlaku untuk Indonesia. Dengan begitu, tidak ada lagi kasus jamaah umrah yang gagal beribadah ke Tanah Suci.
Menurut Iskan, agar masalah jamaah gagal umrah bisa cepat selesai, Kemlu harus menjalankan upaya diplomasi dengan pemerintah Arab Saudi, sekaligus menegaskan Indonesia belum mendapatkan kasus penyebaran Virus Corona.
Baca Juga: Penghentian Sementara Umrah ke Arab Saudi, Penyelenggara Rugi Hingga Miliaran Rupiah
“Kami minta supaya yang bicara itu Kementrian Luar Negeri. Karena Kementrian itu kan dia biasa diplomasi, sudah tahu perasaan sikap pemerintah Arab Saudi. Perlu tegas juga, bahwa kami belum kena (virus corona) di Indonesia dan itu clear dan clean," ujar Iskan dalam diskusi di kawasan Menteng, Sabtu (29/2/2020).
Selain melakukan upaya diplomasi, Iskan juga meminta agar masyarakat tidak ikut menyebarkan berita bohong terkait penyebaran dan infeksi Virus Corona.
Baca Juga: [Full] Hasil Rapat Kementerian Agama Soal Penghentian Umrah Sementara
Sebab tidak menutup kemungkinan berita bohong tersebut menjadi pertimbangan negara lain dan ujungnya akan berdampak buruk bagi masyarakat Indonesia.
"Jadi masyarakat juga jangan ikut-ikutan melakukan hoaks karena berita yang ada tentang Indonesia pasti direkam oleh Saudi Arabia," ujar Iskan.
Penulis : Johannes-Mangihot
Sumber : Kompas TV