Anies Sebut Penanganan Banjir Jakarta Sudah Terkendali dengan Baik
Berita kompas tv | 9 Februari 2020, 11:30 WIBJAKARTA, KOMPASTV - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengklaim bahwa penanganan banjir yang dilakukan sudah terkendali dengan baik.
Sejak 2 hari yang lalu sejumlah kawasan di DKI Jakarta kembali terendam banjir.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengklaim bahwa penanganan air hujan yang menyebabkan banjir di sejumlah kawasan di DKI Jakarta sudah terkendali dengan baik.
Baca Juga: Hujan Sepanjang Malam, Jakarta Banjir Lagi!
Ia menjelaskan bahwa curah hujan esktrem menjadi penyebab utama dalam terjadinya banjir.
Jumat (7/2/2020) lalu, peringatan siaga banjir sudah dikeluarkan sejak Pintu Air Katulampa Bogor menunjukkan status Siaga 3.
Banjir kembali mengguyur sejumlah wilayah di Jabodetabek sejak Jumat (7/2/2020) malam.
Akibatnya, sejumlah titik di ibu kota Jakarta kembali direndam banjir.
Menurut laporan dari Twitter NTMC Polda Metro Jaya, banjir telah menggenangi beberapa daerah, seperti wilayah Tanjung Priok, Mangga besar, Sunter, Cawang, Kelapa Gading.
Bahkan di wilayah Jakarta Timur, banjir sudah memasuki rumah warga.
Penulis : Idham-Saputra
Sumber : Kompas TV