> >

Pelaku Bom Bunuh Diri di Polrestabes Medan Menyusup Bareng Pemohon SKCK

Berita kompas tv | 13 November 2019, 14:47 WIB

Suara ledakan bom bunuh diri di Mapolrestabes Medansontak membuat orang-orang yang berada di kompleks Polrestabes Medan terkaget-kaget.

Seketika orang-orang yang berada di dalam gedung Polrestabes Medan berlarian keluar tumpah ruah. Terutama orang-orang yang sedang membuat dan memperpanjang Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di bagian operasional Polrestabes Medan.

Lokasi pembuatan dan perpanjangan SKCK inilah yang terbilang tidak jauh dengan tempat meledaknya bom bunuh diri tersebut. Bahkan sang pelaku bom bunuh diri itu diketahui belakangan dapat masuk ke halaman depan Polrestabes Medan melalui jalur pembuat SKCK.

“Pelaku berhasil masuk setelah menyusup berbarengan dengan warga yang ingin membuat SKCK,” ungkap Brigjen Dedi Prasetyo, di Mabes Polri.

Menurut Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Mabes Polri itu, secara kebetulan hari ini banyak warga yang berbondong-bondong datang ke Polrestabes Medan untuk membuat SKCK.

Belakangan ini, SKCK dibutuhkan banyak orang karena digunakan sebagai persyaratan melamar pekerjaan dan mengikuti seleksi masuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).

Dedi membantah jika pengamanan saat itu atau sebelum terjadinya ledakan jadi kendur.

“Pengamanan berlangsung ketat seperti biasanya yang sesuai dengan SOP (Standard Operating Procedure),” ujar Dedi.

Polisi kini masih melakukan olah tempat kejadian perkara dan investigasi lanjutan di Polrestabes Medan guna mengungkap peristiwa tersebut. (DMB)

Penulis : Deni Muliya Editor : Idham-Saputra

Sumber : Kompas TV


TERBARU