Akibat Hujan Lebat, BMKG Sebut 4 Wilayah Berpotensi Banjir Kategori Tinggi hingga 20 Desember 2024
Peristiwa | 13 Desember 2024, 07:24 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pihak Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberikan peringatan dini curah hujan tinggi dan potensi banjir di Indonesia periode 11-20 Desember 2024.
BMKG melalui akun Instagram @infobmkg, Jumat (13/12/2024) mengatakan, saat ini sebanyak 66 persen dari jumlah Zona Musim (ZOM) di Indonesia telah memasuki musim hujan.
Adapun pada periode pertengahan Desember 2024, beberapa wilayah terutama di Jawa Tengah, dan Nusa Tenggara Barat, dan Sulawesi Selatan diprediksi memiliki potensi curah hujan tinggi kategori Awas.
Sejumlah kecamatan terutama di wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah, NTT, dan Sulawesi Selatan diprediksi memiliki potensi banjir dengan kategori tinggi.
Baca Juga: [FULL] Serba-Serbi Pilkada 2024: RK & Dharma Batal Gugat Hasil, Pramono-Rano Siap Benahi Jakarta
Sedangkan untuk bulanan Desember 2024, sejumlah wilayah terutama di Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Sulawesi Selatan diprediksi memiliki potensi banjir kategori tinggi.
BMKG mengimbau masyarakat mengambil tindakan preventif mengantisipasi banjir dengan memastikan kapasitas drainase lingkungan.
Selain itu, bagi warga yang wilayahnya memasuki musim hujan agar menjaga kondisi dan kesehatan.
Sedia payung atau jas hujan ketika beraktivitas di luar ruangan, menjaga kebersihan rumah dan lingkungan, sehingga terhindar dari penyebaran penyakit di musim penghujan.
Berikut beberapa provinsi yang bepotensi alami curah hujan tinggi 11-20 Desember 2024.
Baca Juga: Peringatan Dini BMKG 13-14 Desember 2024: 25 Wilayah Berpotensi Hujan Lebat
Penulis : Dian Nita Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV