Akibat Banjir Bandang Sukabumi, Akses ke Geopark Ciletuh Lumpuh Total
Peristiwa | 6 Desember 2024, 18:57 WIBSUKABUMI, KOMPAS.TV - Sejumlah jalan dan jembatan rusak akibat banjir bandang di Sukabumi, Jawa Barat. Salah satunya jembatan yang rusak berada di jalan provinsi akses jalur wisata menuju Geopark Ciletuh.
Jembatan penghubung antar kecamatan di Desa Sangrawayang terputus karena dihantam derasnya arus sungai. Akibatnya, akses jalan provinsi itu lumpuh total.
Warga harus melewati jembatan darurat jika ingin melintas.
Selain akses warga, jembatan tersebut juga merupakan akses jalan wisata menuju Ecopark Ciletuh. Akses ke area wisata itu pun putus total.
Baca Juga: Tim SAR Masih Mencari 5 Warga Hilang Korban Longsor di Kabupaten Sukabumi
#ecopark #geopark #ciletuh #sukabumi #banjir
Penulis : kharismaningtyas
Sumber : Kompas TV