> >

Maruarar Gelar Sayembara Temukan Harun Masiku, Politikus Demokrat: Mengejutkan!

Politik | 29 November 2024, 17:10 WIB
Anggota Komisi III DPR RI Hinca Panjaitan di gedung DPR, Jakarta, Kamis (14/11/2024). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari Fraksi Partai Demokrat Hinca Panjaitan menanggapi sayembara menemukan Harun Masiku yang diadakan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait.

Menurut Hinca, sayembara itu mengejutkan dirinya, karena Maruarar mau menyisihkan uangnya hingga Rp8 miliar untuk hadiah.

"Yang mengejutkan saya, sekaligus juga respek dan jarang sekali terjadi di Indonesia, ketika dia mengatakan menyisihkan rezekinya dari Tuhan untuk memberi kepada siapa saja yang mendapatkan Harun Masiku," kata Hinca di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (29/11/2024), dikutip Kompas.com.

Baca Juga: Menteri PKP Maruarar Sirait Usul Ada KRL Komuter Ekspres, dari Maja Bablas ke Tanah Abang

Hinca yang juga merupakan Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat, berpendapat tertangkapnya Harun juga menjadi harapan masyarakat.

Dirinya sebagai anggota Komisi III DPR pun berharap kasus ini segera dituntaskan, agar utang masa lalu Komisi  Pemberantasan Korupsi (KPK) terselesaikan.

"Agar hutang-hutang KPK masa lalu ya harus diselesaikan,” ucapnya.

“Benar itu Bung Maruarar, kalau memang hilang, gimana hilangnya? Kalau gak ketemu, kenapa enggak ketemunya? Dan seterusnya," imbuhnya.

Sayembara ini, menurut Hinca, merupakan tantangan dan peluang bagi pimpinan KPK yang baru untuk bergerak cepat menangkap Harun.

"Ini kan tugas dan kewajiban KPK. Jadi saya dukung Bang Maruarar Sirait, saya dukung KPK untuk menuntaskan ini karena ini harapan masyarakat dan hutang KPK untuk ke depan yang harus dibayar lunas.”

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas.com


TERBARU