> >

Capim KPK Agus Joko Pramono Klarifikasi soal Transaksi Rp115 miliar saat Jawab Nasir Jamil

Politik | 19 November 2024, 23:23 WIB

JAKARTA, KOMPASTV - Anggota Komisi III DPR RI Nasir Jamil sempat menanyakan ke Capim KPK Agus Joko Pramono yang sempat menempatkan posisi jadi Wakil Ketua BPK di periode sebelumnya.

Pada kesempatan jawab, Agus Joko Pramono pun mengklarifikasi hal tersebut.

“Saya tidak pernah ada transaksi Rp115 miliar itu, saya berharap pengiriman bunga itu tidak mempengarauhi kredibilitas saya,” kata Agus di DPR, Selasa (19/11/2024).

Sebelumnya transaksi mencurigakan Rp115 miliar di BPK ramai jadi sorotan setelah sertijab anggota BPK Slamet Edy Purnomo.

Lebih lanjut Agus sampaikan juga sempat kecewa dengan KPK yang sempat dipanggil jadi saksi untuk terdakwa terpidana Rizal Zalil Mantan Anggota BPK.

“Saya cukup kecewa dengan sikap KPK saat itu, karena saya tidak diberitahu jadi saksi meringankan,” jelasnya.

Produser: Yuilyana

Thumbnail Editor: Agung

#dpr #kpk #fitandpropertest

Baca Juga: Once PDIP Yakin Dukungan Jokowi Tak Berpengaruh Menangkan RK-Suswono

 

 

Penulis : Yuilyana

Sumber : Kompas TV


TERBARU