> >

Survei Litbang Kompas: Acep-Gitalis, Jeje-Ronal, Syaikhu-Ilham, Dedi-Erwan, Siapa Paling Disukai?

Politik | 14 November 2024, 04:20 WIB
Empat pasangan calon gubernur Jawa Barat Acep Adang Ruhiat-Gitalis Dwi Natarina, Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja, Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie, Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan. (Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Selain elektabilitas, Litbang Kompas juga merilis popularitas calon gubernur dan wakil gubernur di Pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat atau Pilkada Jabar 2024, Kamis (13/11/2024).

Aspek ini mengukur pengetahuan responden terhadap pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Acep Adang Ruhiat-Gitalis Dwi Natarina (Acep-Gitalis), paslon nomor urut 2 Jeje Wiradinata-Ronal Surapradja (Jeje-Ronal), paslon nomor urut 3 Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie (Syaikhu-Ilham), dan paslon nomor urut 4 Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan (Dedi-Erwan).

Baca Juga: Ilham Habibie Pakai 2 Jam Tangan Saat Debat Pilkada Jabar, Ini Makna di Baliknya

Responden diberikan pertanyaan: Tahu atau tidakkah Anda dengan tokoh-tokoh berikut? Berikut hasil survei Litbang Kompas Pilkada Jabar 2024.

Paslon Acep-Gitalis mendapat suara 1,6 persen yang menjawab sangat mengenal; 27,3 persen menjawab sekadar tahu; dan 71,2 persen tidak tahu/tidak jawab.

Kemudian paslon Jeje-Ronal memperoleh suara 3,0 persen yang menjawab sangat mengenal; 33,5 persen menjawab sekadar tahu; dan 63,5 persen tidak tahu/tidak jawab.

Selanjutnya paslon Syaikhu-Ilham mengantongi suara 2,8 persen yang menjawab sangat mengenal; 34,3 persen menjawab sekadar tahu; dan 62,9 persen tidak tahu/tidak jawab.

Terakhir, paslon Dedi-Erwan mendapat suara 36,9 persen yang menjawab sangat mengenal; 50,2 persen menjawab sekadar tahu; dan 12,9 persen tidak tahu/tidak jawab.

Survei Litbang Kompas pengetahuan terhadap calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat 2024. (Sumber: Litbang Kompas)

Baca Juga: Debat Pilkada Jabar: Visi dan Misi Acep Adang, Jeje Wiradinata, Ahmad Syaikhu, Dedi Mulyadi

Selain itu, Survei Litbang Kompas ini juga menyoroti ketersukaan terhadap keempat paslon cagub dan cawagub Jabar 2024.

Responden diberikan pertanyaan: Suka atau tidakkah Anda dengan tokoh tersebut? Berikut hasilnya.

Penulis : Fadhilah Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU