Suswono Nilai Sistem Zonasi Sekolah Tepat Dilakukan: Dengan Catatan....
Politik | 27 Oktober 2024, 22:46 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jakarta nomor urut 1, Suswono menilai sistem zonasi sekolah masih tepat untuk dilakukan di Jakarta.
Hal ini disampaikannya dalam Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024, Minggu (27/10/2024).
Kendati demikian, ia menegaskan, sistem zonasi sekolah masih tepat, dengan catatan sekolah negeri maupun swasta di Jakarta digratiskan.
"Saya pastikan sistem zonasi sangat tepat dilakukan, dengan catatan bahwa sekolah negeri dan swasta nanti kita akan gratiskan," kata Suswono.
"Dan tentu saja tidak sekedar gratis, tetapi juga para guru-gurunya akan kita latih, sehingga ada standar mutu yang sama," ujarnya.
"Sehingga tidak lagi ada pergerakan orang dari satu daerah ke daerah lain karena dia tidak apa namanya tidak sekolah di zonasinya," sambungnya.
Menteri Pertanian periode 2009-2014 tersebut mengatakan, dengan adanya sekolah negeri maupaun swasta yang gratis, maka diyakini para pelajar akan tetap bisa bersekolah di dekat dengan tempat tinggalnya.
"Jadi kita akan pastikan tidak ada anak putus sekolah," tegas Suswono.
Baca Juga: [FULL] Tanya Jawab Ridwan Kamil, Dharma & Pramono soal Ekonomi-Kesejahteraan Warga Jakarta di Debat
Tak hanya menggratiskan sekolah, ia juga berjanji akan mewujudkan pendidikan keterampilan sesuai permintaan global.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV