Seskab Mayor Teddy Imbau Kabinet Merah Putih Hati-Hati saat Pakai Kop Surat Kementerian
Politik | 24 Oktober 2024, 11:17 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Sekretaris Kabinet Mayor Teddy Indra Wijaya diketahui mengeluarkan arahan kepada jajaran menteri Kabinet Merah Putih agar berhati-hati menggunakan kop surat kementerian dan tanda tangan menteri, sehingga tidak menimbulkan polemik di masyarakat.
Hal tersebut diakui Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi, yang menyebut arahan Sekretaris Kabinet adalah hal yang wajar untuk menjaga kepercayaan publik.
Imbauan Seskab Mayor Teddy bukanlah teguran, tapi bentuk saling mengingatkan yang disampaikan lewat WhatsApp grup Kabinet Merah Putih.
Arahan Seskab agar para menteri hati-hati menggunakan kop surat kementerian merupakan kelanjutan dari beredarnya surat undangan untuk menghadiri haul dan tasyakuran yang menggunakan kop surat dan tanda tangan Menteri Desa dan Daerah Tertinggal, Yandri Susanto.
Politisi PAN itu mengakui ada keteledoran administrasi. Namun, Yandri memastikan acara haul almarhumah ibunya sama sekali tidak menggunakan dana kementerian yang dinaunginya.
Baca Juga: Jawab Yandri soal Pakai Kop Surat Kementerian: Saya Baru Jadi Menteri, Maklum Baru Belajar
#kopsurat #mendesyandri #mayorteddy
Penulis : Aisha-Amalia-Putri
Sumber : Kompas TV