Kemlu: Indonesia Mendesak Seluruh Pihak Tahan Diri dari Potensi Perang Lebih Besar di Timur Tengah
Peristiwa | 2 Oktober 2024, 12:40 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV- Pemerintah Indonesia mendesak seluruh pihak untuk menahan diri dari potensi perang dengan skala yang lebih besar di Timur Tengah.
Hal tersebut disampaikan oleh Juru Bicara Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) Republik Indonesia Roy Soemirat terkait perkembangan yang terjadi di Timur Tengah, Rabu (2/10/2024).
“Indonesia sangat mengkhawatirkan perkembangan terbaru yang saat ini terjadi di kawasan Timur Tengah, dan mendesak seluruh pihak untuk dapat menahan diri,” kata Roy.
“Sebagaimana disampaikan oleh Sekjen PBB, Indonesia sangat khawatir bahwa potensi perang dengan skala yang lebih besar dapat terjadi,” tambahnya.
Baca Juga: Prabowo Akan Bertemu Megawati, Jokowi: Saya Kira Baik Pertemuan Itu
Roy lebih lanjut menegaskan bahwa Indonesia kembali menekankan pentingnya Dewan Keamanan PBB untuk melakukan pertemuan khusus guna membahas perkembangan terkini di Timur Tengah.
“Dan mengambil keputusan yang dapat segera menurunkan ketegangan di Kawasan,” ujar Roy.
Roy dalam keterangannya juga menyampaikan, Kementerian Luar Negeri menjadikan keselamatan WNI sebagai prioritas utama. Saat ini, sambung Roy, proses evakuasi WNI dari Lebanon sedang berlangsung.
“Keselamatan WNI juga terus menjadi perhatian utama Pemerintah RI. Terkait hal ini, proses evakuasi WNI dari Lebanon juga sedang berlangsung,” jelas Roy.
“Seluruh Kedutaan Besar RI di kawasan juga terus melakukan koordinasi dan terus melakukan komunikasi dengan seluruh WNI di wilayahnya masing-masing.”
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV