> >

Tes Wawancara Capim KPK Rampung, Pansel Bakal Saring 10 Nama untuk Diserahkan ke Jokowi

Hukum | 18 September 2024, 20:11 WIB
Ketua Pansel KPK Muhammad Yusuf Ateh saat memberikan keterangan pers, Rabu (18/9/2024). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV.)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebanyak 20 peserta calon pimpinan (capim) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah selesai menjalani tes wawancara.

Ketua Panitia seleksi (Pansel) KPK Muhammad Yusuf Ateh menyebut pihaknya akan melakukan rapat bersama pada 27-28 September 2024 terkait hasil wawancara tersebut.

"Alhamdulillah sudah selesai (tes wawancara Capim KPK, -red), macem-macem kan jawabnya. Yang penting sudah selesailah," kata Ateh, dalam keterangannya, Rabu (18/9/2024).

"Kita rapatkan lagi tanggal 27-28 (September 2024)," imbuhnya.

Ia mengatakan, dari 20 nama, nantinya Pansel KPK akan menyaring 10 orang Capim untuk diserahkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"Setelah ini kita akan menyaring seleksi 10 orang untuk diserahkan ke bapak presiden. Nanti bapak presiden serahkan ke DPR, nanti Komisi III DPR akan memilih 5 (nama, -red)," ujarnya.

Baca Juga: KPK Minta Pansel Gelar Tes Wawancara Capim dan Dewas KPK secara Terbuka

Menurut penjelasannya, 10 nama tersebut akan diserahkan Pansel ke Jokowi pada awal Oktober 2024.

"(Dikirim ke Jokowi, -red) awal Oktober, secepatnyalah," ucapnya.

Saat disinggung terkait proses wawancara Capim KPK, Ateh menyebut hal itu berjalan ketat.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU