> >

Jokowi Sebut IKN Kanvas yang Mengukir Masa Depan: Tak Semua Negara Mampu Bangun Ibu Kota dari Nol

Peristiwa | 12 Agustus 2024, 10:10 WIB
Presiden Jokowi saat memimpin rapat kabinet paripurna perdana di IKN, Senin (12/8/2024). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyebut Ibu Kota Nusantara (IKN), di Kalimantan Timur merupakan kanvas yang siap untuk mengukir masa depan.

Ia pun menyebut tidak semua negara memiliki kesempatan dan mampu untuk membangun ibu kota dari awal.

Pernyataan ini disampaikan Kepala Negara saat memimpin rapat kabinet paripurna perdana di IKN, Senin (12/8/2024).

"IKN adalah sebuah kanvas yang mengukir masa depan, dan tak semua negara memiliki kesempatan, kemampuan untuk membangun ibu kotanya yang dimulai betul-betul dari nol," kata Jokowi.

Lebih lanjut, Jokowi menyebut IKN dibangun dengan konsep kota hutan dan smart city.

"Nusantara dibangun dengan konsep forest city, kota hutan, penuh dengan kehijauan, bukan kota beton atau kaca," tegasnya.

"Juga smart city, kota yang ditopang dengan teknologi dalam setiap aktivitas kotanya, dan juga kota liveable, yang nyaman ditinggali."

Baca Juga: Pimpin Sidang Kabinet Perdana di IKN, Jokowi: Sidang Paripurna yang Istimewa, Udara Sejuk

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi juga menekankan kepindahan ke IKN bukan sekedar pindah fisik, melainkan adanya perpindahan pola pikir-pola kerja.

"Kepindahan ke Ibu Kota Nusantara, bukan pindah fisiknya yang penting, tapi pindah pola pikir kita, mindset kita, pola kerja kita bisa bekerja dari mana saja, juga pindah mobilitasnya, karena mobilitas di IKN semuanya memakai kendaraan listrik dan energi hijau,"

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU