> >

Golkar Bilang Jusuf Hamka Masih Berpeluang Dampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

Rumah pemilu | 8 Agustus 2024, 17:05 WIB
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia di DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Kamis (8/8/2024). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia mengatakan kadernya, Jusuf Hamka atau Babah Alun, masih memiliki peluang untuk maju sebagai bakal calon wakil gubernur (cawagub) mendampingi mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024. 

"Untuk calon wakil gubernur, karena nama Jusuf Hamka itu kemarin diberi surat rekomendasinya, isinya sebagai bakal cagub atau bakal cawagub, maka tetap sebagai bakal calon wakil gubernur masih valid," kata Doli di Kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Kamis (8/8/2024).

Doli mengatakan Golkar akan membawa nama Babah Alun untuk dibahas dalam internal Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Baca Juga: Ahok Sebut Jusuf Hamka Tak Jadi Maju Pilgub Jakarta, Singgung Siapa Pasangan Ridwan Kamil

"Ini termasuk yang akan kita bicarakan setelah semua parpol pengusung apakah KIM atau KIM Plus menerima dan sepakat dengan saudara Ridwan Kamil sebagai calon gubernur."

"Maka tahap berikutnya kita bicara siapa calon wakil gubernur yang disepakati oleh semua parpol yg akan mengusung saudara Ridwan Kamil nantinya," katanya.

Sebelumnya, mantan Gubernur DKI Jakarta yang kini merupakan Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, mengaku mendapat telepon dari Babah Alun.

Menurut Ahok, dalam pembicaraan telepon antara dirinya dan Babah Alun tersebut, pengusaha jalan tol itu menyebut kemungkinan batal maju dalam Pilkada Jakarta 2024.

"Tadi Pak Hamka baru telepon saya," kata Ahok di Jakarta, Sabtu (3/8/2024), dikutip Tribunnews.com.

Ahok menjelaskan, selama ini dirinya memang memiliki hubungan yang cukup dekat dengan Jusuf Hamka.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU