> >

PAN Tanggapi Usulan PKB soal Nagita Cawagub Pendamping Bobby: Jangan Sampai Hanya Penarik Perhatian

Rumah pemilu | 7 Juli 2024, 13:25 WIB
Wasekjen PAN Saleh Daulay saat memberi komentar terkait nama-nama yang muncul jelang Pilkada DKI Jakarta 2024 di program Kompas Petang KOMPAS TV, Rabu (26/6/2024). (Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Pihak Partai Amanat Nasional (PAN) menanggapi usulan Partai Kebangkitan bangsa (PKB) yang mendorong Nagita Slavina untuk menjadi calon wakil gubernur (cawagub) pendamping Bobby Nasution di Pilkada Sumatera Utara.

Politikus Partai Amanat Nasional (PAN), Saleh Partaonan Daulay mengatakan, pihaknya hanya ingin agar Bobby menang di Pilkada.

"Kalau pun kami ada usulan, kami sampaikan langsung. Prinsipnya, kami hanya menginginkan paslon Bobby menang," ucapnya, Sabtu (6/7/2024), dikutip Tribunnews.com.

"Karena itu, siapa pun cawagub-nya oke saja," kata Saleh.

Baca Juga: Terkait Pilkada, Sekretaris Golkar Sumut Tak Tahu Nagita Slavina: Namanya Masih Asing

Meski demikian, ia memberikan sejumlah catatan yang perlu diperhatikan terkait hal ini.

"Pertama, apakah Nagita-nya mau jadi cawagub? Sudah dikomunikasikan atau belum? Jangan sampai penyebutan nama itu hanya untuk menarik perhatian,” tambahnya.

"Kedua, apakah pengusulan nama itu sudah dikomunikasikan dengan Bobby? Sebab, Nagita akan dipasangkan dengan dia," ujarnya.

Oleh sebab itu, lanjut Saleh, harus ada keselarasan dan keharmonisan dalam proses pencalonan tersebut.

Saleh juga mengingatkan PKB agar berkomunikasi dengan partai koalisi pengusung Bobby mengenai usulan tersebut.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Deni-Muliya

Sumber : tribunnews.com


TERBARU