> >

Hari Ini, KPU Jadwalkan Rekapitulasi Suara untuk 5 Provinsi, Ada di Mana Saja?

Politik | 18 Maret 2024, 06:00 WIB
Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI August Mellaz saat menyampaikan keterangan di Jakarta, Minggu (14/1/2024). (Sumber: Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menjadwalkan pelaksanaan rapat rekapitulasi lanjutan hasil Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 untuk lima provinsi dan Petugas Pemilu Luar Negeri (PPLN) Kuala Lumpur pada hari ini, Senin (18/3/2024).

Anggota KPU RI, August Mellaz, di Jakarta, Minggu (17/3), menjelaskan, kelima provinsi tersebut adalah Jawa barat, Maluku, Papua, Papua Pegunungan, dan Papua Barat Daya.

“Yang jelas target kami kan mengesahkan setiap provinsi, soal kita penetapan nasionalnya itu soal lain,” jelasnya dikutip dari laporan jurnalis KompasTV, Minggu malam.

Mengenai pemilihan suara ulang di PPLN Kuala Lumpur, Mellaz menyebut hasil rekapitulasinya sudah selesai, tinggal pembacaan hasil.

“Ya termasuk nanti yang PSU Kuala Lumpur, kalau yang hasil PSU Kuala Lumpur itu sudah selesai, tinggal kita bacakan, termasuk itu.”

Baca Juga: TPN Ganjar Akan Hadirkan Kapolda di Sidang MK, Ini Respons TKN Prabowo-Gibran

Saat ditanya untuk memastikan apakah pembacaan hasil PSU akan dilaksanakan Senin (18/3), Mellaz mengatakan yang jelas hasilnya sudah ada.

“Ya misalnya bisa aja besok (hari ini-red) nanti kita lihat. Yang jelas barangnya sudah ada.”

“Kalau kita lihat satu provinsi malam ini (17/3), kan sisa 6, sudah  32 provinsi sampai tanggal 16 maret, kemudian tanggal 17 ada satu. Sisanya di tanggal 18 ya, saya tidak tahu itu istilahnya digeber apa nggak,” tuturnya.

Ia menegaskan rapat pleno untuk rekapitulasi lima provinsi tersebut sudah terjadwal pada 18 Maret 2024.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU