> >

Megawati di HUT ke-51 PDIP: Kita Bisa Seperti Ini Bukan karena Elite, Presiden dan Menteri

Rumah pemilu | 10 Januari 2024, 11:48 WIB

 

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri di dalam pidato politiknya dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 PDIP di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). (Sumber: Tangkapan layar Youtube Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua Umum PDI Perjuangan atau PDIP Megawati Soekarnoputri mengatakan, partainya bisa menjadi besar seperti sekarang ini karena kekuatan akar rumput yang ia tanamkan sejak dahulu. 

Ia mengatakan, partainya bisa menjadi besar bukan karena kekuatan elite, presiden dan menteri. 

Hal itu ia katakan dalam pidato politiknya dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-51 PDIP di Sekolah Partai, Jakarta Selatan, Rabu (10/1/2024). 

Baca Juga: Megawati: Pemilu Bukan Alat Elite Politik untuk Melanggengkan Kekuasaan dengan Segala Cara

"51 tahun kita bisa menjadi seperti ini bukan karena elite, bukan karena presiden, bukan karena menteri. Tapi karena rakyat yang mendukung kita," kata Megawati. 

Megawati menyebut rakyat seperti akar rumput. Sebab, rumput itu tidak pernah menyerah dan selalu tumbuh di manapun. 

"Ia mampu tumbuh di gunung, di tanah gersang, subur, dan sampai juga di luar. Rumput memiliki daya survival yang tinggi, sehingga meskipun dibakar, dipotong, dimatikan, dicabut, tetap akan selalu tumbuh." 

"Karena akarnya selalu siap untuk tumbuh kembali. Tolong ingat! Itulah rakyat," kata Megawati.

Ia menyatakan, akar rumput itu selalu bergandengan dengan erat dengan partai berlambang kepala banteng moncong putih tersebut.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU