Berkunjung ke Kuningan, Prabowo Perintahkan Unhan Bentuk Sejumlah Satgas untuk Atasi Kesulitan Warga
Politik | 20 Desember 2023, 14:23 WIBKUNINGAN, KOMPAS.TV – Menteri Pertahanan (Menhan) RI, Prabowo Subianto memerintahkan Universitas Pertahanan (Unhan) membentuk sejumlah satuan tugas (satgas) untuk mengatasi kesulitan rakyat.
Perintah tersebut disampaikan Prabowo dalam sambutannya saat meresmikan penyerahan bantuan sumber air bersih kepada lima desa di Kabupaten Kuningan, Jawa Barat, Rabu (20/12/2023).
Prabowo mengatakan, Universitas Pertahanan memang memiliki tugas mencetak putra putri yang terbaik dari Indonesia di bidang teknologi, sains, engineering, matematika, kedokteran, dan farmasi.
“Di samping itu harus juga mengatasi kesulitan-kesulitan rakyat,” kata Prabowo, dikutip dari YouTuber Kompas TV.
Baca Juga: Ramai Zulhas Sebut Soal Gerakan Salat Dikaitkan Terlalu Cinta Prabowo, Petinggi PAN Buka Suara
“Jadi, Unhan saya perintahkan untuk membentuk Satgas Air, dan sekarang juga untuk membentuk Satgas Perbenihan untuk reboisasi untuk hutan, dan untuk menyebarkan atau membudidaya benih-benih pohon buah dan pohon-pohon produksi.”
Prabowo juga menyebut dirinya menugaskan Unhan untuk membentuk satgas perumahan murah dan satgas untuk mengatasi kerusakan lingkungan.
“Saya juga akan perintahkan membentuk satu satgas untuk mengatasi dampak dari kerusakan lingkungan.”
“Jadi, kepandaian dari seluruh unsur Universitas Pertahanan harus bisa dirasakan oleh rakyat segera, bukan di kelak kemudian hari. Apa yang bisa dilakukan segera, segera mengatasi kesulitan rakyat,” tambahnya.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV