Profil Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba yang Kena OTT KPK, Jabat Kepala Daerah 2 Periode
Peristiwa | 19 Desember 2023, 08:27 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Maluku Utara, Senin (18/12/2023). Kantor Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba dan sejumlah kantor telah disegel.
Tak hanya itu, KPK juga menggeledah rumah dinas Abdul Gani Kasuba di Kelurahan Takoma, Ternate tengah pada Senin malam. Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron mengatakan bahwa OTT tersebut berkaitan dengan dugaan korupsi lelang jabatan dan pengadaan barang.
“Diduga dalam tindak pidana korupsi lelang jabatan dan proyek pengadaan barang dan jasa,” ucap Ghufron, Senin.
Baca Juga: Terjaring OTT KPK, Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Ditangkap di Hotel Jakarta Selatan
Profil Abdul Gani Kasuba
Abdul Gani Kasuba merupakan pria kelahiran Bibinoi (sekarang Halmahera Selatan), Maluku Utara, Maluku pada 21 Desember 1951. Ia menghabiskan masa-masa pendidikannya di Yayasan Al-Khairat di Palu, Sulawesi Tengah.
Ia menjalani pendidikan di Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) Al-Khairat hingga ke jenjang SMA di Madrasah Mualimin Al-Khairat. Setelah itu, ia melanjutkan studi di pendidikan tinggi Fakultas Dakwah Universitas Islam Madinah.
Ia kembali ke Indonesia dan mengabdi di Yayasan Al-Khairat sebagai Kepala Inspeksi. Ia juga mendirikan sekolah-sekolah di Maluku Utara hingga Papua.
Abdul Gani Kasuba juga sempat menjabat sebagai Wakil Ketua Majelis Ulama Maluku Utara pada 1994-1999.
Kariernya di dunia politik dimulai pada 2004, di mana PKS mengajaknya untuk ikut pemilihan legislatif. Ia pun terpilih sebagai anggota DPR RI.
Setahun berselang, ia pun terpilih menjadi Wakil Gubernur Maluku Utara mendampingi Thaib Armaiyn.
Penulis : Fiqih Rahmawati Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV, Tribunnews