Debat Perdana Capres-Cawapres Dimulai, Ketua KPU Harap Paslon Bisa Yakinkan Pemilih
Rumah pemilu | 12 Desember 2023, 20:12 WIBHasyim pun mengajak para peserta untuk berdoa sebelum memulai debat capres-cawapres di Pilpres 2024 ini.
"Dengan memohon ridha dan rahmat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa dengan iringan doa, semoga kita senantiasa diberikan kesehatan, diberikan kekuatan, dan diberikan kesabaran. Mari kita sejenak bersama-sama menundukkan kepala, sambil berdoa dan dan bermunajat," tuturnya.
"Selamat menyaksikan menikmati dan menyimak debat capres perdana malam ini," pungkas Hasyim.
Baca Juga: Prabowo Sebut Hakim harus Independen, Ganjar: Komentar Bapak terhadap Putusan MK?
Hingga artikel dinaikan, acara debat perdana Capres masih berlangsung dan memasuki sesi setiap capres dari nomor urut 1 Anies Baswedan, nomor urut 2 Prabowo Subianto dan nomor urut 3 Ganjar Pranowo masing-masing menjawab pertanyaan panelis. Kemudian jawaban itu ditanggapi oleh setiap capres.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV