> >

Gerindra: Tinggal Tunggu Waktu Susi Pudjiastuti Merapat ke Prabowo-Gibran

Rumah pemilu | 21 November 2023, 12:11 WIB
Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Habiburokhman di gedung DPR, Jakarta, Selasa (26/9/2023). (Sumber: Fadel Prayoga/Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS TV - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman menyebut, dalam waktu dekat mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti bakal segera bergabung dengan Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Barat untuk mendukung pasangan calon (paslon) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

"Kalau feeling kami sih ya tinggal nunggu waktu saja Bu Susi merapat ke kami secara resmi," kata Habiburokhman di gedung DPR, Jakarta, Selasa (21/11/2023).

Ia menilai sosok Susi bisa mendongkrak perolehan suara Prabowo-Gibran di Tanah Pasundan.

Baca Juga: Anies Bicara Potensi Susi Pudjiastuti Jadi Pelatih Timnas AMIN

Terlebih, setelah Susi tidak menjadi menteri pun ia selalu mengampanyekan banyak hal-hal positif terutama terkait kemaritiman dan kaum nelayan.

"Kalau saya dengar pandangannya sudah seperti, memang seorang guru besar, ya soal bagaimana fungsi nelayan bagi mendukung pertahanan nasional," ujarnya.

Menurut dia, hal yang lumrah bila Susi menjadi rebutan pasangan capres-cawapres untuk masuk ke dalam tim pemenangan. 

"Wajar semua paslon menginginkan Bu Susi hadir, kami sangat ingin beliau hadir bergabung bersama kami," katanya. 

Apalagi, kata Habiburokhman, komunikasi dan relasi antara Susi dengan Prabowo terjalin baik selama ini.

 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU