Soal Usulan Gibran jadi Cawapres Prabowo, Hasto Tanggapi Santai: Kita Senyum-senyum saja
Politik | 15 Oktober 2023, 06:20 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - DPP PDI Perjuangan tak ambil pusing dengan usulan pihak lain yang mendorong Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka menjadi bakal Cawapres Prabowo Subianto.
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto menilai, usulan tersebut tidak memuat internal DPP PDIP khawatir Gibran akan menerima pinangan Prabowo.
"Ya tidak apa-apa. Kita senyum-senyum saja," ujar Hasto di sela Rakor Pemenangan Pileg dan Pilpres Pemilu 2024 dan Kepala Daerah serta Wakil Kepala Daerah se-Jawa Timur, di Surabaya, Sabtu (14/10/2023).
Hasto menjelaskan, Gibran sudah melaporkan ke partai soal usulan menjadi Cawapres Prabowo di Pilpres 2024.
Laporan itu disampaikan Gibran dalam beberapa pertemuan internal partai.
Menurut Hasto, DPP PDIP tidak terlalu menanggapi secara panjang lebar atas laporan Gibran, dan hanya menunggu respons loyalitas Gibran saat pendaftaran Capres dan Cawapres di KPU dibuka.
Baca Juga: Respons Ketum PSI Kaesang Pangarep soal Wacana Duet Prabowo-Gibran di Pilpres 2024
Hasto menambahkan, dirinya juga sudah lama tak bertemu dengan Gibran, namun komunikasi antar sesama anggota PDIP tetap berjalan.
Hari ini, misalnya, Hasto dengan Gibran masih melakukan komunikasi via WhatsApp dan berkirim video.
"Komunikasi politik jalan. Saya tadi pagi WA ke Mas Gibran. Biasa komunikasi saja. Itu kan penting komunikasi sesama anggota PDI Perjuangan. Tadi pagi saya kirim ada satu video yang menarik ke Mas Gibran," katanya.
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV