Pasar Minggu Pahing Membantu Perekonomian Warga Sekitar
Berita kompas tv | 9 April 2019, 19:04 WIBDi pasar yang berdiri sejak tahun 2018 ini wisatawan bisa membeli beragam makanan tradisional.
Cara belanja di sini juga unik pembeli harus menukarkan uang mereka dengan alat pembayaran khusus yang terbuat dari potongan kayu untuk bertransaksi. Satu kotak kayu mempunyai nilai sebesar 2.000 rupiah.
Setelah punya alat pembayaran khusus, wisatawan juga diberi keranjang bambu untuk membawa jajanan yang dibeli sehingga mengurangi penggunaan kantong plastik.
#PasarPahing #PasarPahingYogyakarta #WisataYogyakarta
Penulis : edika-ipelona
Sumber : Kompas TV