> >

Yusril Tak Masalah Bila Tak Dipilih Jadi Bakal Cawapres Prabowo: Saya Tetap Istikamah

Rumah pemilu | 11 September 2023, 07:45 WIB
Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendera saat membuka Rapat koordinasi nasional dan musyawarah dewan PBB, Rabu (11/1/2023). (Sumber: Tangkap Layar Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS TV - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra mengaku tak masalah bila dirinya nanti tak dipilih menjadi bakal cawapres dari Prabowo Subianto di Pilpres 2024. 

Yusril menyatakan dirinya akan tetap mendukung ketua umum Partai Gerindra itu di pesta demokrasi nanti, meski tak dipilih menjadi pendampingnya. 

”Oleh para kader PBB, saya disarankan jadi cawapres. Kalau iya Alhamdulillah, kalau tidak, Alhamdulillah juga. PBB tak akan neko-neko, kita akan istiqomah berada di jalan lurus bersama Pak Prabowo,” kata Yusril dalam keterangannya, Minggu (10/9/2023). 

Baca Juga: Yusril Ihza Singgung Pidato SBY soal Pengkhianat, Pastikan PBB Setia dengan Prabowo

Yusril menyebut saat ini Prabowo sudah punya gerbong koalisi, yakni Koalisi Indonesia Maju. Selain PBB dan Partai Gerindra, juga ada Partai Amanat Nasional (PAN) Partai Golkar dan Partai Gelora.

Yusril menjelaskan, sebelum PBB bergabung, Prabowo sudah didukung Gerindra dan Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB. 

Setelah itu PBB masuk. PBB lanjut Yusril kemudian mengajak PAN dan Golkar ikut bergabung. Sayangnya kata dia setelah Golkar dan PAN bergabung, PKB justru keluar. 

”Tapi Pak Prabowo, bisik-bisik mengatakan kalau PKB nanti akan masuk lagi,” ujarnya.

Mantan Menteri Kehakiman dan HAM itu menambahkan, PBB adalah partai Islam modernis. Pemikiran Islam modernis sangat mudah ditebak. 

”Gampang ditebak pemikirannya. Lurus to the poin. Kami memutuskan mendukung Prabowo. InsyaAllah PBB konsisten dukung Prabowo. Kami teman koalisi yang setia dan percaya. Tidak berbelit-beli dan tidak akan lari,” tegas Yusri.

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU