PPP: Isu Ridwan Kamil Jadi Bakal Cawapres Ganjar Harus Dikomunikasikan agar Tak Ada Pengkhianatan
Politik | 8 September 2023, 16:17 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Juru bicara DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi menanggapi isu Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ridwan Kamil akan menjadi bakal cawapres dari Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Menurut dia, bila isu itu memang serius, dirinya berharap agar partai politik (parpol) pendukung Ganjar melakukan komunikasi dan membahasnya bersama.
Sebab, bila ada yang bermain belakang tanpa ada komunikasi dengan pihaknya itu layaknya seperti sebuah pengkhianatan.
Baca Juga: Ketum Golkar: 'Breaking News' Ridwan Kamil Tak Berkaitan dengan Isu Jadi Bakal Cawapres Ganjar
"Supaya satu sama lain kalau pun nanti ditentukan cawapresnya itu menjadi keputusan bersama tidak ada yang merasa tidak dikomunikasikan. Sehingga tidak perlu ada melabelisasi bahwa telah terjadi pengkhianatan,” kata pria yang karib disapa Awiek itu di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (8/9/2023).
Ia menjelaskan, pihaknya saat ini sedang mendorong kadernya, Sandiaga Uno menjadi bakal cawapres dari Ganjar dan itu sudah disampaikan kepada seluruh parpol, yaitu PDI Perjuangan, Hanura, dan Perindo.
"Masuknya nama-nama bakal cawapres dalam bursa yang dijalankan di internal koalisi itu hal yang wajar bagian dari dinamika politik."
"PPP sesuai dengan keputusan Rapimnas itu memutuskan Pak Sandiaga Uno sebagai bakal cawapresnya yang mendampingi Pak Ganjar dan itu sudah disampaikan ke PDIP,” katanya.
Oleh sebab itu, ia tak terlalu ambil pusing ihwal rumor Ridwan Kamil tersebut.
“Munculnya nama-nama itu, kami di PPP menganggapnya sebagai bagian dari dinamika politik yang ada di lapangan,” katanya.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV