Orang Tua Bayi Tertukar Polisikan RS Sentosa, Tolak Tawaran Bea Siswa Pendidikan Anak hingga SMA
Hukum | 1 September 2023, 18:59 WIB"Jadi, saya rasa penawaran tersebut sudah patutnya kami tolak. Kami akan melakukan tuntutan pidana maupun perdata," ujar Binsar.
Sebelumnya, Polres Bogor mengumumkan hasil tes DNA dua bayi tertukar di Rumah Sakit (RS) Sentosa, Kecamatan Kemang, Bogor.
"Berdasarkan hasil dari Puslabfor Bareskrim Polri, di mana ditemukan memang fix 99,99 persen berdasarkan data yang diberikan Kapuslabfor bahwa anak tersebut memang tertukar," kata Rio.
Rentetan perkara itu terungkap ke publik saat pasangan orang tua asal Ciseeng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Siti Mauliah (37) dan Muhamad Tabrani (52) melapor ke unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Bogor pada 10 Agustus 2023.
Siti Mauliah melaporkan dugaan bayinya tertukar usai dirinya menjalani operasi caesar di RS Sentosa, Kecamatan Kemang, Kabupaten Bogor pada 18 Juli 2022.
Baca Juga: Tes DNA Buktikan Bayi Tertukar, RS Sentosa Ambil Langkah Tegas ke Perawat dan Bidan
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV