Cerita Yenny Wahid soal Namanya Masuk Radar Bakal Cawapres, Bermula dari PSI dan Surya Paloh
Politik | 11 Agustus 2023, 05:05 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Nama Direktur Wahid Institute Yenny Zannuba Wahid atau yang dikenal Yenny Wahid muncul dalam bursa calon wakil presiden.
Ada dua partai yang memasukkan nama Yanny Wahid sebagai bakal Cawapres yakni, Partai Nasdem dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Di program Rosi KOMPAS TV, Yenny mengungkap alasan Nasdem memasukkan namanya sebagai bakal Cawapres.
Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur ini mengaku tahun lalu dirinya pernah bertemu dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.
Dalam pertemuan itu Surya Paloh menjelaskan Nasdem menganggap dirinya memenuhi kriteria sebagai bakal cawapres.
Selain dirinya ada juga nama Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Baca Juga: Yenny Wahid Digadang-gadang Jadi Bacawapres Ganjar, Ini Komentar Puan Maharani
"Itu nama-nama yang disebut oleh Nasdem, soal kriterianya seperti apa itu mereka yang tahu (Nasdem)," ujar Yenny di program Rosi KOMPAS TV, Kamis (10/8/2023).
Yenny mengatakan, saat Surya Paloh menjelaskan namanya masuk bursa Cawapres, dirinya tidak langsung menerima, lantaran proses politik masih panjang dan akan ada dinamika-dinamika baru.
Ia juga merasa penilaian Surya Paloh yang memasukkan namanya sebagai bakal Cawapres tidak serius.
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Deni-Muliya
Sumber : Kompas TV