> >

Puan, Ganjar hingga Sandiaga Merapat ke Istana, Bahas Rencana di 2024 hingga Perumusan UU

Peristiwa | 14 Juni 2023, 05:45 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo untuk rapat di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (13/6/2023) untuk membahas penataan Kawasan Borobudur. (Sumber: Kompas TV/Setpres)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo mengundang Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Ketua DPR RI Puan Maharani hingga Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno ke Istana Kepresidenan. 

Ganjar dan Sandi duduk bersama di satu pertemuan, sedangkan pertemuan dengan Puan dilakukan terpisah. Saat bertemu Ganjar, Presiden membahas penataan Candi Borobudur. 

Sebagai kepala daerah, Ganjar hadir dalam rapat terbatas (ratas) terkait penataan Candi Borobudur. Ia mendapat tugas untuk menata pasar di kawasan candi. 

Menurut Ganjar, Presiden menargetkan penataaan Candi Borobudur selesai di tahun 2024. Selain itu, dibahas pula soal politik dalam rangka Pemilu 2024.

"Persiapan membereskan Borobudur. Tentu kan 2024 semua mesti selesai," ujar Ganjar usai ratas di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (13/6/2023).

Baca Juga: Bahas Pengelolaan Candi Borobudur, Ganjar Pranowo Dipanggil Jokowi ke Istana

Ganjar menjelaskan, ratas tersebut dihadiri beberapa menteri terkait. Di antaranya Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono, dan Menparekraf Sandiaga Uno. 

Ganjar, bakal calon presiden (bacapres) dari PDIP, mengaku sempat bertegur sapa dengan Sandi dan menyinggung rencana mantan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

"Ketemu (Sandiaga). Saya ledekin, pakai baju ijo (hijau) ya besok," ujar Ganjar merujuk Sandiaga yang akan resmi bergabung dengan partai berlambang Ka'bah itu pada Rabu (14/6) hari ini.

Momen pertemuan Ganjar dengan Presiden Jokowi juga diunggah oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung di media sosial Instagram.

"Hari Selasa, 13 Juni, diskusinya Bapak Presiden @jokowi dengan Pak Gubernur Jawa Tengah @ganjar_pranowo serius dan fokus banget," tulis Pramono dalam unggahannya.

Baca Juga: Diundang Rapat dengan Presiden Jokowi, Ganjar Pranowo: Selalu Ada Perbincangan Politik kalau Bertemu

Di kesempatan berbeda, Sandiaga Uno menjelaskan, pertemuannya dengan Presiden Jokowi fokus membahas arahan untuk melaksanakan percepatan penyelesaian dokumen heritage impact assessment atau asesmen dampak warisan dalam pengelolaan kawasan wisata Candi Borobudur.

Menparekraf menyebut bahwa hal tersebut harus dilakukan karena pemerintah ingin membangun Borobudur menjadi kawasan wisata budaya yang dapat memberikan dampak baik serta berkelanjutan.

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU