Ribuan Relawan Jokowi akan Serahkan Tiga Nama Bakal Capres di Musra: Ada Prabowo, Ganjar, Airlangga
Rumah pemilu | 14 Mei 2023, 12:40 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ribuan relawan Joko Widodo (Jokowi) akan menyerahkan tiga nama bakal calon presiden saat puncak acara Musyawarah Rakyat 2023 atau Musra siang ini, Minggu (14/5/2023).
Menurut Ketua Projo sekaligus Penanggung Jawab Musra Indonesia, Budi Arie Setiadi, para relawan telah menjaring tiga nama bakal calon presiden (Bacapres) untuk diserahkan kepada Jokowi.
Tiga nama itu terdiri dari Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.
Budi Arie menerangkan, para relawan akan menerima arahan Jokowi soal nama bacapres atau cawapres yang diusung pada pertemuan siang nanti di Istora Senayan, Jakarta.
"Ya puncaknya nanti pengarahan Pak Presiden Joko Widodo ke mana kapal besar ini akan tertuju berlabuh di 2024 semua menantikan perintah dan komando Pak Jokowi untuk menentukan arah 2024," kata Budi Arie, Minggu (14/5) sebagaimana dilaporkan tim jurnalis KompasTV.
Selain mengusulkan tiga nama capres, Budi menambahkan, pihaknya juga akan mengusulkan sejumlah nama bakal calon wakil presiden (cawapres) kepada Jokowi.
Beberapa nama bakal cawapres yang menurutnya potensial di antaranya Menteri Koordinator (Menko) Bidang Hukum dan Keamanan (Polhukam) Mahfud MD, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno, dan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Baca Juga: Puncak Musra Digelar Hari Ini di Istora Senayan, Jokowi akan Komando Arah Dukungan Relawan
"Untuk cawapres kan ada nama Pak Mahfud, ada Pak Sandi, Pak Moeldoko, ada Pak Arsyad Rasyid, Pak Ridwan Kamil, banyak nama lah tapi kita tunggu aja hasil panitia untuk merumuskan nama-nama dan kita serahkan kepada Jokowi," ungkapnya.
Budi Arie pun memastikan Musra siang ini akan dihadiri secara langsung oleh Presiden Jokowi.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV