PKS Minta Menteri yang Sudah Dideklarasikan sebagai Bakal Capres Sebaiknya Mundur
Rumah pemilu | 4 Mei 2023, 11:30 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Juru bicara DPP PKS Pipin Sopian mengimbau kepada para menteri yang duduk di Kabinet Indonesia Maju dan sudah dideklarasikan sebagai bakal capres pada Pilpres 2024 sebaiknya mundur dari jabatannya.
Menurut dia, ketika yang bersangkutan sudah dideklarasikan, maka sang menteri tak akan lagi fokus bekerja mengurus permasalahan rakyat.
"Saya kira sejak deklarasi (sebagi bakal capres) lebih baik (menteri mundur). Saya melihat ketika dia dideklarasikan dan siap untuk maju itu dilakukan tidak akan fokus," kata Pipin dalam program Satu Meja The Forum KOMPAS TV, Rabu (3/5/2023) malam.
Baca Juga: Menteri Jokowi Sibuk Urus Capres, PDIP: Presiden Tahu Kapan Harus Dievaluasi
Ia menyebut, ketika sudah dideklarasikan, maka seorang bakal capres akan lebih fokus untuk meningkatkan elektabilitas ketimbang kinernya.
"Karena setelah deklarasi itu dia akan kampanye, keliling kemana-mana, dikhawatirkan fasilitas negara itu dipakai oleh mereka," ujarnya.
Ia mengingatkan agar para menteri tak menggunakan fasilitas negara yang didapatkan untuk kepentingan dirinya dalam meningkatkan elektabilitas di Pilpres 2024.
"Jadi kita tidak menghendaki dipakai (fasilitas negara). Fokus kerja dia apakah ingin menjadi menteri atau capres," katanya.
Sementara itu, pada forum yang sama Wakil Sekretaris Jenderal PDI-P Arif Wibowo mengatakan, Presiden Joko Widodo atau Jokowi harus mentertibkan para menterinya yang dinilai mengganggu kinerja pemerintahan. Terutama, bila ada pembantunya yang hendak menjadi bakal capres di Pilpres 2024.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV