Tak Banyak Bahas Pilpres 2024, Prabowo Sebut Presiden Jokowi Titip Pesan soal Pembangunan Negara
Politik | 3 Mei 2023, 00:06 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo menitipkan pesan agar para pimpinan partai tidak melewatkan program pembangunan Indonesia.
Pesan tersebut disampaikan Presiden Jokowi saat mengundang enam pimpinan partai politi di Istana Merdeka, Selasa malam (2/5/2023).
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menjelaskan, pertemuan Presiden Jokowi dengan enam pimpinan partai lebih banyak membahas mengenai tantangan Indonesia ke depan.
Presiden, sambung Prabowo, juga menyinggung mengenai perkembangan terakhir di bidang ekonomi hingga ramalan-ramalan bahwa Indonesia punya potensi besar untuk menjadi negara maju.
Baca Juga: Momen Kompak Ketum Parpol Koalisi Usai Bertemu Jokowi di Istana Merdeka!
"PDB (Produk Domestik Bruto) kita kalau tidak salah sudah 1,5 triliun USD, diperkirakan sekarang ekonomi kita ke-16 (dunia) dan diperkirakan, kita sangat mungkin ekonomi ke-4 di dunia. Itu titipan Presiden Jokowi kepada kita-kita, itu intinya," ujar Prabowo usai pertemuan.
Senada dengan Prabowo, Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono menyatakan, dalam pertemuan tersebut, Presiden Jokowi lebih banyak menekankan tentang bagaimana Indonesia di masa depan.
Presiden juga mengingatkan soal bonus demografi dalam 13 tahun ke depan yang disebut tidak boleh terlewatkan demi kesempatan menjadi negara maju.
"Kalau kita terlewatkan untuk mendapat bonus demografi itu, maka kemungkinan lewat kesempatan (menjadi negara maju). Maka kita tidak boleh melewati kesempatan itu," ujar Mardiono.
Baca Juga: Jawaban Mardiono saat Ditanya soal Perbincangan Ketum Parpol Koalisi dengan Jokowi!
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV