Penyesuaian Rute TransJakarta Selama Perayaan May Day di Jakarta
Peristiwa | 1 Mei 2023, 10:45 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) melakukan penyesuaian rute pelayanan selama perayaan Hari Buruh Internasional atau "May Day" di DKI Jakarta pada hari ini Senin (1/5/2023).
Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT TransJakarta, Apriastini Bakti Bugiansri, menyatakan bahwa layanan bus wisata TransJakarta tidak beroperasi pada hari tersebut.
"Layanan bus wisata TransJakarta tidak beroperasi. Selain itu, ada sejumlah penyesuaian layanan TransJakarta," jelas Bakti dikutip dari Antara, Senin.
Baca Juga: Kantor Staf Presiden: Aturan Perlindungan Pekerja Rumah Tangga Tengah Disiapkan
Selain itu, ada beberapa penyesuaian layanan TransJakarta yang dilakukan. Ini daftarnya.
- Koridor 1 rute Blok M-Kota
- Tidak melayani sementara Halte Bank Indonesia dan Halte Monas
- Koridor 2 rute Pulogadung-Monas Untuk arah Pulogadung
- Tidak melayani Halte Monas sampai Halte Gambir
- Koridor 3 rute Kalideres-HI
- Tidak melayani Halte Petojo
Polda Metro Jaya telah mempersiapkan langkah-langkah untuk mengantisipasi penyusup di perayaan Hari Buruh Internasional.
Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto, mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pengumpulan informasi dan intelijen yang ada di tingkat Polsek, Polres, dan Polda.
Baca Juga: Poster Hari Buruh Jokowi, Menikmati Kopi, Memantau Pekerja, Diganggu Kucing Oren
Selain itu, pihaknya juga telah memerintahkan kepada Kasatwil di daerah-daerah yang ada masyarakat yang akan datang ke Jakarta untuk melakukan screening dan mencegah pembawaan bahan-bahan yang berbahaya.
Penulis : Danang Suryo Editor : Iman-Firdaus
Sumber : Kompas TV