Airlangga Hartarto Bertemu SBY Malam Ini di Cikeas, Koalisi Melebar ke Demokrat?
Rumah pemilu | 29 April 2023, 16:47 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan bertemu di kediaman SBY di Cikeas, Bogor, Sabtu (29/4/2023) malam nanti.
Wakil Ketua Umum Partai Golkar Nurul Arifin mengonfirmasi bahwa pertemuan tersebut akan terjadi. Namun, ia belum mengungkap agenda yang akan dibahas dalam pertemuan tersebut.
"Ya (Airlangga akan bertemu SBY)," tutur Nurul dikutip dari Kompas.com, Sabtu.
Baca Juga: Setelah Mundur dari Gerindra, Sandiaga Uno Cari Waktu yang Tepat Pindah ke PPP?
Sebagaimana dilaporkan Kompas.com, SBY akan didampingi oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Sekretaris Jenderal Teuku Riefky dalam pertemuan tertutup hari ini.
Nantinya, konferensi pers terkait pertemuan tersebut akan disampaikan oleh AHY dan Airlangga.
PDI Perjuangan yang telah mengumumkan bakal calon presiden mereka untuk Pemilihan Presiden 2024 membuat pertemuan antartokoh politik semakin intens.
Baca Juga: Airlangga dan Prabowo Dikabarkan akan Bertemu, Ketua DPP Golkar: Kemungkinan Koalisi Sangat Terbuka
Hal ini juga memunculkan pertanyaan mengenai kelanjutan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) setelah PPP mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden.
Golkar dilaporkan tetap bersikukuh mencalonkan Airlangga Hartarto.
Penulis : Danang Suryo Editor : Vyara-Lestari
Sumber : kompas.com