> >

Prabowo Jawab Peluang Jadi Cawapres Ganjar di Pilpres 2024: Partai Saya Mencalonkan Saya Jadi Capres

Rumah pemilu | 23 April 2023, 07:05 WIB
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto saat bersilaturahmi Lebaran di kediaman Presiden Joko Widodo di Banjarsari, Surakarta, Jawa Tengah, Sabtu (22/4/2023). (Sumber: YouTube Sekretariat Presiden)

SOLO, KOMPAS.TV - Ketua Umum (Ketum) Partai Gerindra Prabowo Subianto, buka suara menanggapi wacana atau peluang dirinya jadi calon wakil presiden atau cawapres Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 mendatang.

Prabowo diketahui hanya mengatakan bahwa PDIP sudah mengusung Ganjar Pranowo sebagai bakal capres pada Jumat (21/4/2023) lalu.

Baca Juga: Ditunjuk Jadi Tim Pemenangan Ganjar, Puan Disebut Berpengalaman dalam Pertarungan Politik

Sementara sikap Partai Gerindra, kata Prabowo, juga sudah bulat yakni mengusung dirinya sebagai capres untuk Pilpres tahun depan.

"Partai saya mencalonkan saya sebagai capres,” kata Prabowo kepada awak media usai bertemu Presiden Joko Widodo di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (22/4/2023).

Lebih lanjut, Prabowo menyampaikan bahwa posisi Gerindra saat ini kuat ketika ditanya soal dirinya pantas menjadi cawapres Ganjar.

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa komunikasi dengan Koalisi Besar hingga kini masih berjalan walau PDIP sudah menentukan sikap mengusung Ganjar Pranowo sebagai capresnya.

Prabowo menilai, diusungnya Ganjar Pranowo sebagai bakal capres merupakan bagian dari demokrasi. Namun, Prabowo belum bisa mengambil keputusan dan akan lebih melihat dinamika politik ke depan terkait Pilpres 2024.

Baca Juga: Said Iqbal Kode Keras Dukung Ganjar di Pilpres 2024: Didukung Kader Partai Buruh di 20 Provinsi

“Partai saya agak kuat juga sekarang," kata pria yang saat ini menjabat Menteri Pertahanan itu.

"Yang penting semuanya berorientasi pada kepentingan nasional dan kepentingan rakyat. Ini biasa dalam demokrasi. Ada pencapresan. Ada ini itu."

Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas.com


TERBARU