> >

Susul Perindo dan PBB, PAN Berencana Temui Prabowo Hari Ini

Rumah pemilu | 8 April 2023, 10:22 WIB
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto di acara Istigasah dan Doa Bersama Rabithah Melayu-Banjar di Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan (Kalsel), Jumat (17/3/2023). (Sumber: Tanggkapan layar channel YouTube Program TV Tabalong. )

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai Amanat Nasional (PAN) menjadwalkan untuk bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada hari ini, Sabtu (8/4/2023).

Rencana kunjungan PAN tersebut dibenarkan oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani.

"Insya Allah hari Sabtu. Jumat kan tanggal merah. Jadi Sabtu, insya Allah," ucap Muzani, Kamis (6/4/2023), dikutip Kompas.com.

Menurut dia, elite politik memang kerap memanfaatkan bulan Ramadan untuk saling menjaga silaturahmi dan bertemu tatap muka.

Baca Juga: Semakin Dekat dengan Tahun Politik, Ketum PBB Yusril Ihza Temui Prabowo Subianto, Ada Apa?

Selain itu, mereka kerap menjaga pandangan-pandangan kebangsaan yang sama hingga menjajaki kemungkinan-kemungkinan politik.

"Diharapkan bisa memberikan dampak positif bagi setiap lintas politik, diharapkan itu bisa memberikan iklim yang kondusif di hadapan rakyat," tuturnya.

"Ketenangan, kesejukan, sehingga kondusivitas itu yang mau dibangun oleh para elite karena kita menghadapi 2024," imbuh Muzani.

Sebelumnya, Prabowo menyampaikan langsung rencana kunjungan PAN tersebut.

Menurutnya, PAN akan berkunjung ke rumahnya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan.

"Dalam waktu dekat, PAN yang akan datang ke kita," ujar Prabowo saat ditemui di rumahnya, Kamis.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas.com


TERBARU