> >

Jubir Respons Prabowo Tinggi di Hasil Survei Litbang Kompas: Tidak Merasa Gede Kepala Bila di Atas

Rumah pemilu | 22 Februari 2023, 10:47 WIB
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto berseragam Korps Marinir TNI AL. Dalam survei terbaru Litbang Kompas, Prabowo jadi salahs atu tertinggi (Sumber: Twitter Prabowo Subianto )

JAKARTA, KOMPAS.TV - Juru bicara (Jubir) Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, merespons hasil Survei Litbang Kompas pada Januari 2023 yang dirilis pada hari ini, Rabu (22/2/2023). 

Menurutnya, Prabowo Subianto sangat menghormati hasil kerja ilmiah. 

Ia juga menyebut, Menteri Pertahanan RI itu juga tidak merasa besar kepala ketika mendapati fakta temuan secara elektabilitas Prabowo juga naik dan terus bertahan di tiga besar teratas hasil Survei Litbang Kompas

"Pak Prabowo menghormati semua hasil survey sebagai hasil kerja ilmiah. Tidak merasa gede kepala bila di atas dan pun sebaliknya," kata Dahnil, Rabu (22/2/2023) kepada KOMPAS.TV 

Baca Juga: Faktor Penyebab Elektabilitas Prabowo Naik, Bertahan 3 Besar Survei Litbang Kompas

Sebagai informasi, Ketum Partai Gerindra itu dalam Survei Litbang Kompas terbaru berada pada posisi tertinggi kedua dengan angka 18,1 persen. Tepat di bawah elektabilitas Ganjar Pranowo yang mencapai 25,3 persen.

Prabowi juga di atas Anies Baswedan yang tepat di bawahnya dengan 13,1 persen. 

Dahnil lantas menyebut, kini Prabowo Subianto terus akan bekerja dan fokus dalam tugasnya, yaitu menjadi Menteri Pertahanan RI. 

"Beliau fokus menunaikan tugasnya sebagai Menhan (Menteri Pertahanan RI)," tambahnya. 

Baca Juga: Survei Litbang Kompas: Elektabilitas Ganjar 25,3 Persen, Prabowo 18,1 Persen, Anies 13,1 Persen

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU