Jokowi Kembali Sebut Tokoh Potensial di Pilpres, Projo: Tidak Menghalangi Siapa pun untuk Maju
Rumah pemilu | 18 Februari 2023, 18:36 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Relawan Projo menilai pernyataan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yang kembali menyebut tokoh potensial untuk maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 menunjukkan bahwa Jokowi tidak menghalangi siapa pun untuk maju.
Penjelasan itu disampaikan oleh Ketua Umum Relawan Projo Budi Arie Setiadi dalam dialog Kompas Petang, Kompas TV, Sabtu (18/2/2023).
“Semua anak bangsa kan diberi kesempatan. Sinyal atau statement Pak Presiden dalam berbagai kesempatan kan menunjukkan bahwa presiden terbuka,” tuturnya.
Memurut dia, pernyataan Jokowi menunjukkan bahwa siapa pun anak bangsa terbaik dan dipilih rakyat akan berhak menjadi presiden berikutnya.
“Jadi soal preferensi-preferensi tertentu, ya belumlah menurut saya.”
Baca Juga: Digelar di Surabaya, Presiden Jokowi Hadiri Pernikahan Adik Bungsu Ibu Iriana
“Bahwa artinya presiden tidak menghalangi siapa pun untuk maju sebagai capres di 2024 ke depan,” ulangnya.
Saat ditanya siapa yang dijagokan oleh loyalis Jokowi dalam Pilpres 2024 mendatang, Budi mengatakan, pihaknya menunggu perintah dari Jokowi.
“Sesuai dengan perintah Pak Jokowi. Ketika Rakernas V Projo bulan Mei 2022, kan perintahnya sudah jelas. Pertama, ojo kesusu, kedua, tolong dengar dan serap aspirasi dan keinginan rakyat.”
Perintah yang kedua, lanjut dia, diterjemahkan dengan menggelar musyawarah rakyat di seluruh Indonesia, dengan tujuan menyerap, mendengar, merekam, apa yang menjadi aspirasi dan kehendak rakyat di seluruh Indonesia.
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV