3 Faktor Kuat Ini Sebabkan Khofifah Bakal Jadi Rebutan Cawapres Prabowo, Ganjar sampai Anies
Rumah pemilu | 14 Februari 2023, 14:34 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dinilai sebagai cawapres alternatif kuat bagi bakal calon-calon presiden yang ingin maju Pilpres 2024.
Ia juga disebut bakal jadi rebutan cawapres, baik itu Ketum Gerindra Prabowo Subianto, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo sampai Bacapres Partai Nasdem, Anies Baswedan.
Hal itu diungkapkan Dr Airlangga Pribadi Kusman, dosen Departemen Politik FISIP Universitas Airlangga, tentang peluang Khofifah maju di gelanggang Pilpres 2024.
Ia juga menyebut, ada tiga faktor kuat kenapa para capres tersebut bakal berebut memperkuat diri dengan cara menjadikan Khofifah jadi cawapres.
"Ibu Khofifah figur yang kini sorotan di pilpres 2024, pada posisi cawapres. Maka komunikasi politik dilakukan banyak pihak," jelas dia Selasa (14/2/2023) saat dihubungi KOMPAS.TV.
Baca Juga: Khofifah Disebut Cocok Jadi Cawapres Prabowo, Suara Jatim Dinilai Kunci Menangkan Pilpres 2024
Komunikas politik terlihat kata dia, ketika pada Senin (13/2/2023), Prabowo Subianto bicara empat mata dengan Khofifah di Surabaya, Jawa Timur.
Namun, lanjur Airlangga, itu bukan yang pertama dilakukan para elite dan parpol mencoba pinang Khofifah.
"Kemarin Prabowo, sebelumnya kubu Anies jalin hubungan politik dengan Khofifah, demikian pula Ganjar. Posisi inillah mengapa jadi sorotan, jadi alternatif jadi wapres, tidak bisa lepaskan beberapa hal," jelas dia
Pertama, kata dia, dalam pilpres 2024, kalau diihat dalam pilpres sebelumnya, Jatim jadi kunci utama pemenangan. Khofifah berada dalam gerbong tersebut.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV