Nasdem Selalu Gaungkan Anies Baswedan, Jokowi Disebut Tidak Nyaman
Rumah pemilu | 1 Februari 2023, 10:53 WIBLalu setelahnya, kata dia, sejumlah elite PDI Perjuangan pun menunjukkan ketidaksukaannya pada Nasdem usai menggeber dukungan kepada Anies Baswedan.
"PDIP minta menteri Nasdem dievaluasi, diminta gentelmen mundur dari Jokowi. Itu menunjukkan, unsur politik lebih dominan dalam reshuffle kali ini," kata Adi.
Baca Juga: Anies Baswedan Buka Suara soal Dukungan PKS untuk Pilpres 2024, Janji Koalisi Perubahan Solid
Jadi, kata dia, bukan soal kinerja saja tapi lebih kuat soal politik terkait reshuffle kabinet.
"Kalau soal kinerja, menteri lain selain dari Nasdem juga perlu dievaluasi. Misalnya, Menteri Ketenagerjaan, lha saat ini banyak orang nganggur, banyak orang miskin. Tapi tidak pernah disinggung reshuffle," ujar Adi.
"Maka saya punya kesimpulan, tendensi politik lebih kuat," ucapnya.
Penulis : Dedik Priyanto Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV