Ridwan Kamil hingga 8 Menko Jadi Pertimbangan Rian Ernest Gabung ke Golkar DKI
Politik | 1 Februari 2023, 06:50 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Mantan kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Rian Ernest resmi bergabung ke Partai Golkar.
Sebelum mengukuhkan diri masuk ke Golkar dirinya sempat berdiskusi dengan sejumlah politikus senior, hingga akademisi di bidang politik. Dari sinilah dirinya mendapat sejumlah masukan.
"Kenapa Golkar, karena Golkar jelas-jelas demokratis, tidak bergantung pada sosok tertentu," ujar Rian di DPD Partai Golkar Partai Golkar DKI Jakarta, Selasa (31/1/2023).
Selain itu mantan staf ahli hukum Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ini menilai latar belakang para kader Partai Golkar juga tidak melulu di bidang politik.
Baca Juga: Susul Ridwan Kamil, Eks Kader PSI Rian Ernest Bergabung dengan Partai Golkar
Di Golkar dirinya melihat ada kader dari latar belakang teknokrat, aktivis hingga pengusaha. Meski berbeda latar belakang, setiap kader tetap memiliki kesempatan yang sama.
"Siapa pun yang punya kompetensi, pasti dikasih kesempatan. Ada delapan Menko alumni Golkar semua," ujar Rian.
Ikut Jejak Ridwan Kamil
Lebih lanjut Rian tidak membantah masuknya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil ke Golkar juga menjadi tolak ukur.
Menurutnya sosok Ridwan Kamil juga menjadi pertimbangan dalam mengambil keputusan masuk ke partai berlambang pohon beringin.
Baca Juga: Gabung Golkar, Rian Ernest Lebih Realistis Pilih Maju di DPRD di 2024: Otot Politik Saya Belum Kuat
Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV