> >

Ditanya soal Gibran Maju dalam Pilgub 2024, PDIP: Prestasi sebagai Wali Kota Jadi Bahan Evaluasi

Rumah pemilu | 28 Januari 2023, 16:35 WIB
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka saat berbicara kepada wartawan di Solo, Jawa Tengah, Rabu (25/1/2023). (Sumber: ANTARA/Aris Wasita)

 

BANDUNG, KOMPAS.TV - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) akan mempertimbangkan prestasi Gibran Rakabuming Raka sebagai Wali Kota Solo, sebagai bahan evaluasi dalam menentukan tugas selanjutnya.

Penjelasan itu disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP PDIP Hasto Kristiyanto saat ditanya wartawan mengenai kabar Gibran akan maju dalam pemilihan gubernur (pilgub) 2024.

Hasto menjelaskan, Gibran dan para kader PDIP lainnya bisa berkaca pada bagaimana partai berlambang banteng moncong putih itu menyiapkan Joko Widodo (Jokowi) sebagai pemimpin nasional.

Jokowi, kata Hasto, terlebih dahulu menunjukkan legacy atau warisan, berupa prestasi.

“Bagi PDI Perjuangan, seluruh kader itu harus mempersiapkan diri menggembleng, harus membuat legacy ketika ditugaskan,” tuturnya usai acara menanam pohon di Bandung, Jawa Barat, Sabtu (28/1/2023), dikutip dari keterangan tertulis yang diterima redaksi Kompas.TV.

“Mas Gibran saat ini sebagai Wali Kota Solo, apa yang Mas Gibran lakukan, prestasi sebagai Wali Kota Solo, tentu saja menjadi bahan evaluasi dari partai di dalam menentukan tugas-tugas selanjutnya.”

Baca Juga: Safari Politik ke Keluarga Presiden Jokowi, Prabowo Dukung Gibran Maju Pilgub Jateng atau DKI

Ia mengingatkan, seluruh kader PDIP harus mempersiapkan diri dan terus menggembleng diri. Saat mendapat kepercayaan dan penugasan dari partai, harus membuat legacy yang nyata.

"Kami terus melakukan upgrading para kepala daerah PDIP semua secara periodik ditingkatkan kepemimpinannya," lanjut Hasto.

Mengenai peluang Gibran maju pada pemilihan kepala daerah (pilkada) DKI Jakarta, Hasto menyebut PDIP mengikuti tahapan dengan baik.

Penulis : Kurniawan Eka Mulyana Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV


TERBARU