> >

Menilik Baju Gibran Bergambar Jenderal Soedirman saat Perang Gerilya, Bikin Prabowo Tertarik

Peristiwa | 25 Januari 2023, 11:32 WIB
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (Sumber: Kompas.com)

JAKARTA, KOMPAS.TV- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka bertemu dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto di Solo, Selasa (24/1/2023).

Keduanya tak memberikan penjelasan lengkap soal agenda pertemuan. Prabowo hanya menyatakan bahwa ingin sering diundang ke Solo.

"Kalau bisa saya sering-sering saya diundang di Solo. Siapa tahu dengan sering-sering ke Solo, ya...," harap Prabowo.

Baca Juga: Saat Prabowo Dukung Gibran Maju di Pilgub 2024

 

Namun yang tak kalah menarik adalah baju yang digunakan oleh Gibran. Baju kemeja itu memperlihatkan potongan-potongan gambar dari adegan Jenderal Soedirman saat perang gerilya pada tahun 1948 dan Bung Tomo yang sedang pidato. 

Dalam gambar yang terlihat dominan adalah sosok Soedirman sedang ditandu, lengkap dengan mantel tebal dan dijaga beberapa prajurit.

 

Melihat baju yang dikenakan Gibran, Prabowo langsung tertarik. "Bajunya bagus ini ya?" tanya Prabowo dikutip Kompas. com, Selasa (24/1/2023).  

Kemudian dijawab langsung Gibran dengan ada banyak varian motif lain.

"Iya, Pejuang ini," katanya sambil tertawa, yang diikuti oleh Gibran. 

Penulis : Iman Firdaus Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU