> >

Wowon Pembunuh Berantai Cianjur-Bekasi Mengaku Ceraikan Tiga Istri, Polisi Cari Keberadaan Mereka

Update | 24 Januari 2023, 08:44 WIB
Kolase foto Wowon Erawan pelaku pembunuhan berantai (kiri). Lubang di pekarangan rumah Wowon yang dijadikan tempat mengubur korban (kanan). (Sumber: Tribunnews)

CIANJUR, KOMPAS.TV - Tersangka kasus pembunuhan berantai di Cianjur-Bekasi, Wowon Erawan alias Aki mengaku memiliki enam istri.

Tiga orang istri Wowon diceraikan, sedangkan tiga lainnya meninggal dibunuh komplotan Wowon, Solihin alias Duloh, dan M Dede Solehudin.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya AKBP Indrawienny Panjiyoga menjelaskan, Wowon mengaku menceraikan tiga istrinya yang bernama Ende, Heni, dan Iis.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, Ende merupakan istri kedua Wowon. Sedangkan Heni dan Iis merupakan istri ketiga dan keempat Wowon. 

"Istrinya yang satu yang namanya Heni ada di Desa Ciranjang situ, tapi sudah cerai, yang (dua) lain juga sudah cerai semua," ujar Panjiyoga, Senin (23/1/2023) dilansir dari Kompas.com.

Kini, penyidik masih mencari keberadaan para mantan istri Wowon tersebut. Panjiyoga juga mengatakan, pihaknya belum dapat memastikan apakah dari tiga orang tersebut ada yang menjadi korban kejahatan Wowon cs.

"Kalau menurut dia kan masih hidup, tapi kami masih dalami. Tersangka masih kami lakukan pemeriksaan secara intensif, jadi masih didalami istrinya," kata Panjiyoga. 

Baca Juga: Cium Aroma Pesugihan, Kriminolog Duga Korban Pembunuhan Berantai Wowon Bisa Bertambah

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko mengungkapkan bahwa tiga istri Wowon menjadi korban pembunuhan berantai Wowon cs.

Tiga istri Wowon, yakni Halimah, Wiwin dan Ai Maimunah dieksekusi oleh rekan Wowon, yakni Solihin alias Duloh.

"Wiwin ini dibunuh sama Duloh. Kemudian Halimah dan Ai Maimunah yang merupakan istri siri juga dibunuh oleh Duloh semua," kata Trunoyudo, Senin (23/1).

Ia mengatakan, Wowon turut terlibat dalam pembunuhan dua istrinya, yakni Wiwin dan Ai Maimunah. Namun, ia mengaku tak tahu jika istrinya yang bernama Halimah dibunuh Duloh.

"Wowon hanya tidak tahu kalau Halimah meninggal dibunuh Duloh. Dia (Wowon) tahunya sakit," ujarnya. 

Berdasarkan keterangan polisi, istri pertama laki-laki berusia 60 tahun itu alah Wiwin. Ia meninggal dibunuh Duloh.

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV/Kompas.com


TERBARU