Yusril Sebut Pemimpin Dulu Kurus Kering dan Sering Batuk: Kalau Sekarang Gemuk, Banyak Duit
Politik | 11 Januari 2023, 20:20 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendera menilai terdapat perbedaan terkait sosok pemimpin pada zaman dahulu dan masa kini.
Hal ini disampaikan Yusril saat membuka Rapat Koordinasi Nasional dan Musyawarah Dewan PBB, Rabu (11/1/2023).
Yusril berpandangan, pemimpin zaman berbadan kurus kering dan selalu batuk saat pidato, lantaran kesehatannya terganggu akibat selalu memikirkan rakyat.
"Kalau zaman dulu pemimpin itu kurus kering badannya. Ya kan," kata Yusril.
"Kecapekan kerja terus enggak sempat mikir apa-apa. Kalau pidato di podium batuk-batuk saking kecapekan dan kurusnya."
Bahkan dia mengatakan, semakin keras batuknya, maka pemimpin itu makin dianggap berwibawa oleh pendukungnya.
Baca Juga: Dukung Sistem Proporsional Tertutup, Yusril: Mungkin Tinggal PDIP dan PBB yang Menghendaki
"Makin keras batuknya makin berwibawa di mata pengikut-pengikutnya," ujarnya.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang turut menghadiri Rakornas dan Musyawarah Dewan PBB tampak tertawa mendengar pernyataan Yusril tersebut.
Lebih lanjut, Yusril pun membandingkan sosok pemimpin pada zaman sekarang, yang dinilai gemuk dan memiliki banyak uang.
Penulis : Isnaya Helmi Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Kompas TV