Puan Maharani dan Ganjar Pranowo Tiba Hampir Bersamaan di Lokasi HUT ke-50 PDIP di Jakarta
Politik | 10 Januari 2023, 10:31 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani tiba hampir bersamaan dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di lokasi perayaan HUT Ke-50 PDIP.
Dipantau dari Breaking News Kompas TV, Puan dan Ganjar datang hampir bersamaan sekitar pukul 08.45 WIB di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (10/1/2023).
Puan tampak mengenakan baju seragam PDIP berwarna hitam, sedangkan Ganjar memilih memakai seragam partai berwarna merah.
Beberapa menit kemudian, tampak Presiden Joko Widodo (Jokowi) juga memasuki lokasi acara HUT PDIP itu.
Jokowi tampak mengenakan pakaian batik dan didampingi oleh Ketua DPP PDIP Bidang Ekonomi Kreatif dan Digital, Prananda Prabowo atau Nanan.
Sebelumnya, Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri telah tiba di lokasi acara.
Baca Juga: Megawati Dinilai Dapat 3 Keuntungan jika Umumkan Capres Hari Ini, Puan Santai dan Fokus Kerja
Megawati pun menyambut kedatangan Jokowi saat Kepala Negara itu tiba. Sebelumnya, Presiden RI ke-5 itu terlihat sedang duduk di sebuah ruangan yang berada di ruang tunggu naratetama bersama Menseskab Pramono Anung dan Nanan.
Acara ini akan dihiasi oleh aksi penerjun untuk mendarat di lapangan utama JIExpo demi meramaikan kegiatan HUT ke-50 PDIP.
HUT ke-50 PDIP juga akan diramaikan pula oleh 500 orang yang terlibat dalam paduan suara yang dikoordinasi oleh Andre Hehanusa dan Chicha Koeswoyo.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV