> >

Ada Deklarasi Capres di Acara HUT PDIP, Ketua DPP: Hanya Ibu Mega dan Yang Mahakuasa yang Tahu

Politik | 4 Januari 2023, 05:05 WIB
Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sotarduga saat di DPP PDIP, Jakarta Pusat, Kamis (4/7/2019). (Sumber: Tribunnews.com/ Danang Triatmojo)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua DPP PDI Perjuangan Eriko Sotarduga tidak bisa memastikan akan ada deklarasi bakal calon presiden di acara HUT PDIP pada 10 Januari mendatang. 

Eriko menjelaskan dalam menentukan bakal capres, PDIP memiliki mekanisme sendiri. PDIP juga tidak akan terburu dan terpengaruh desakan pihak lain agar secepatnya mengumumkan bakal calon presiden. 

Menurutnya ada sejumlah faktor yang membuat PDIP memiliki waktu luas untuk menentukan calon. Yakni sebagai pemenang pemilu, PDIP memiliki keleluasaan untuk mengusung capres sendiri di Pilpres 2024.

Kemudian belajar dari pengalaman Pemilu 2014, PDIP juga tidak terburu-buru dalam menentukan capres yang diusung, meski bukan menjadi partai pemenang. 

Baca Juga: Ganjar Pranowo atau Puan Maharani, Siapa Capres PDIP Pilihan Megawati?

"PDIP enggak pernah terburu-buru, dulu waktu kami enggak bisa maju sendiri kami enggak terburu-buru, apalagi sekarang bisa maju sendiri," ujar Eriko, Selasa (3/1/2023).

Eriko menambahkan faktor utama yang membuat PDIP tidak tergesa-gesa yakni mekanisme penentuan capres berada di tangan ketua umum. 

Dalam kongres telah diputuskan penetapan bakal calon presiden dari PDIP sepenuhnya diserahkan kepada Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. 

Ia meyakini Megawati punya kriteria yang tepat dan pastinya Ketua Umum PDIP juga mengikuti setiap perkembangan yang terjadi mengenai para kandidat bakal capres 2024. 

Baca Juga: Hasto Bocorkan Jadwal Pengumuman Capres PDIP, Ungkap Kriteria Sosok yang Diusung

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU