> >

Momen Aksi Terjun Payung Bawa 10 Bendera di Pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah - Aisyiyah di Solo

Muktamar muhammadiyah | 19 November 2022, 12:02 WIB
Atraksi terjun payung, mewarnai pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Stadion Manahana, Solo, Sabtu (19/11/2022).  (Sumber: Tangkap Layar kanal tvMu Channel)

SOLO, KOMPAS.TV - Atraksi terjun payung, mewarnai pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (19/11/2022) pagi. 

Aksi terjun payung istimewa kali ini, dukungan dari Universitas Muhammadiyah Malang bekerja sama dengan tim penerjun Brimob, Mabes Polri, serta TNI.

Para penerjun payung yang menghiasi langit kota Solo ini juga membawa sepuluh bendera.

Mulai dari bendera Merah Putih, bendera lambang Muhammadiyah, lambang Aisyiyah, lambang Muktamar, bendera foto KH Ahmad Dahlan hingga foto Nyai Siti Walidah.

"Untuk bendera Muktamar dan bendera Muhammadiyah akan langsung diserahkan kepada Sekertaris PP Muhammadiyah dan Ketua Panitia dari Muktamar," kata Gadis, pembawa acara Pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah.

Aksi terjun payung ini menjadi suguhan terakhir dalam rangkaian pembukaan Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah siang hari ini. 

Para peserta dan penggembira Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah terlihat sangat antusias menyaksikan aksi terjun payung tersebut.

Mereka pun bersorak dan memberikan tepuk tangan meriah saat para penerjun payung ini mendarat dengan mulus.

Baca Juga: Momen Presiden Jokowi Datang Naik Mobil Listrik, Buka Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah

"Wow" teriakan para penggembira Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah di Stadion Manahan, Solo.

Penulis : Isnaya Helmi Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU