Gibran Rakabuming Diiming-imingi Cawapres Anies Baswedan oleh Politikus NasDem di Pilpres 2024
Politik | 15 November 2022, 16:59 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Politikus NasDem mengiming-imingi Gibran Rakabuming Raka untuk dijadikan calon wakil presiden yang akan diajukan bersama Anies Baswedan pada Pilpres 2024 mendatang.
Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali mengatakan, partainya membuka peluang bila Wali Kota Solo itu berkenan menjadi cawapres.
Anies oleh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh telah dibebaskan untuk menentukan siapa sosok cawapres yang akan dia tunjuk untuk didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum.
Baca Juga: Anies Bertemu Gibran di Solo, Ketua DPP PDIP Meradang
"Tapi kalau kemudian Gibran dipantaskan untuk menjadi cawapres Anies, kenapa tidak?" kata Ali seperti dikutip Kompas.com, Selasa (15/11/2022).
Ali menilai, sosok Gibran memenuhi kualifikasi untuk menjadi cawapres Anies.
Apalagi, Anies turut mengapresiasi kinerja Gibran dalam membangun Kota Solo.
Meski begitu, Ali menegaskan tidak ada pembahasan politik dalam pertemuan antara Anies dan Gibran di Solo tadi pagi.
"Tapi kan sekali lagi Anies melakukan perjalanan ke Solo bukan dalam rangka itu. Anies ke Solo dalam rangka menghadiri haul (hari ulang tahun). Kemudian berkesempatan Gibran bersilaturahmi dengan beliau. Terus mereka banyak bicara tentang pembangunan kota," kata dia.
Sebelumnya, Anies Baswedan melakukan pertemuan dengan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming di Hotel Novotel Solo, Jawa Tengah, Selasa (15/11/2022).
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Purwanto
Sumber : Kompas.com