Anies Bertemu Gibran di Solo, Ketua DPP PDIP Meradang
Rumah pemilu | 15 November 2022, 15:51 WIBJAKARTA, KOMPAS TV - Ketua DPP PDIP Said Abdullah meradang melihat aksi safari politik yang dilakukan oleh bakal capres Partai Nasdem Anies Baswedan setelah melakukan pertemuan dengan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming pada Selasa (15/11/2022).
Menurut dia, pertemuan itu hanya bertujuan agar Anies mendapatkan keuntungan politik dari sosok Gibran yang notabenenya kader PDIP.
Baca Juga: Bertemu dengan Anies Baswedan di Solo, Gibran Mengaku Dapat Banyak Masukan soal Transportasi Publik
"Iya untuk kepentingan dirinya (Anies Baswedan), tidak ada hubungannya dengan Gibran, itu hanya cari keuntungan politik saja Anies," kata Said di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (15/11).
"Dalam rangka Anies memperbesar suaranya," ucap Said.
Selain itu, kata dia, pujian Anies terhadap Gibran wajar untuk disampaikan. Said menyebut, Anies tidak memperlihatkan kinerjanya selama menjabat Gubernur DKI.
"Iya karena Anies tidak punya kinerja," cetus Said.
Sebelumnya, Anies Baswedan melakukan pertemuan dengan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming di Hotel Novotel Solo, Jawa Tengah, Selasa (15/11/2022).
Lantas, apakah pertemuan mereka membahas strategi menyongsong Pilpres 2024?
Hal ini mengingat Anies telah diusung Partai Nasdem sebagai bakal capres di pesta demokrasi nanti.
Penulis : Fadel Prayoga Editor : Purwanto
Sumber : Kompas TV