> >

Jokowi Dapat Penghargaan Imam Hasan bin Ali dari UEA, Mensesneg: Awards yang Sangat Bergengsi

Peristiwa | 7 November 2022, 13:57 WIB
Presiden Jokowi mendapat penghargaan perdamaian internasional Imam Hasan Bin Ali 2022 dari Uni Emirat Arab, Senin (7/11/2022) (Sumber: Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendapat penghargaan perdamaian internasional Imam Hasan bin Ali 2022 dari Uni Emirat Arab (UEA), Senin (7/11/2022).

Penyerahan penghargaan tersebut dilakukan di Istana Merdeka, Jakarta Pusat oleh Sekretaris Jenderal Abu Dhabi Peace Forum (ADPF) Al-Mahfouz bin Abdullah bin Bayyah.

"Pada intinya adalah beliau (Al-Mahfouz -red) menegaskan kembali mengenai award yang telah dianugerahkan kepada bapak presiden yaitu penghargaan perdamaian
internasional Imam Hasan bin Ali 2022," ujar Menteri Sekretaris Negara Pratikno dari laporan reporter Kompas TV Gratia Adur.

Pratikno mengatakan, penghargaan yang diperoleh Presiden Jokowi dan masyarakat Indonesia ini sangat luar biasa.

Baca Juga: Bawaslu Gandeng Pegiat Medsos Antisipasi Hoaks Jelang Pemilu

"Tadi sudah disampaikan oleh Pak Mahfouz bahwa award ini sangat bergengsi. Menggunakan nama Imam Hasan bin Ali. Itu adalah ditegaskan cucu dari Nabi Muhammad SAW," tutur Pratikno.

 

Penghargaan ini, kata Pratikno, dimaksudkan untuk mempererat hubungan Indonesia dengan Uni Emirat Arab.

"Sekaligus memberi semangat kepada kita semua untuk sukseskan G20 bagi perdamaian dan kemakmuran dunia," ucapnya.

Selain itu, Jokowi juga dinilai merupakan pemimpin yang menyebarkan pesan damai di tengah krisis pangan dan krisis energi.

Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV


TERBARU